Fasade Kantor Minimalis Modern Lebar 9 m
Kantor
Minimalis Modern
Kantor
minimalis dengan desain yang modern ini sangat cocok bagi setiap pengusaha yang
menginginkan kantor dengan bentuk dan desain seperti ini. Karena sebenarnya
kelayakan dan kenyamanan sebuah tempat bekerja juga tergantung dari desain dan
bentuk tempat itu sendiri. Jika bentuk dan desain kantor sesuai dengan yang
diinginkan si pemilik perusahaan maka akan membuat dirinya dan para karyawan
puas, nyaman, dan fokus dalam bekerja. Desain kantor minimalis akan membuat
efek luas pada bangunan sebuah kantor anda. Karena pada bangunan yang bergaya
minimalis tidak memerlukan interior yang berlebih.
Desain
Kantor Minimalis
Desain
kantor minimalis dengan dua kaca pintu utama dan juga jendela kaca pada samping
pintu akan membuat kantor anda terlihat bersih dan elegan. Dengan sedikit
penghijauan di celah-celah depan kantor anda akan sedikit membuat suasana asri
bagi kantor anda. Anda juga bisa membuat desain kantor anda dengan dua pintu,
pintu utama dan pintu samping. Dengan bagini kantor anda memiliki dua pintu
masuk. Dan tempat untuk parkir bisa dialihkan pada bagian samping bangunan
sehingga tidak mengganggu tampilan pada bagian depan (utama) kantor anda, juga
tidak akan mengganggu orang yang keluar masuk juga tidak mengganggu jika ada
barang yang akan dimasukkan.
Desain
Gedung Kantor
Desain
gedung kantor yang tidak terlalu formal akan membantu karyawan relax dalam
mengerjakan pekerjaannya selama di kantor. Dengan menggunakan kaca pada bagian
fasad benar-benar membantu gedung kantor anda terlihat elagan, untuk mengurangi
pemanasan dapat juga dengan menggunakan cladding. Dengan menggunakan cladding
tidak akan mengurangi kesan elegan dan seni pada tampilan gedung kantor,
Seperti desain kantor minimalis di gambar atas. Didesain dengan arsitektur yang
sangat khas dan kental dengan gaya yang modern berupa sentuhan garis-garis
vertikal dan horizontal yang tegas. Pemilihan cat warna netral serta tosca tua
ini pun turut memberi kesan ketenangan dan kehangatan pada bangunan ini.
Disamping itu, area depan kantor yang luas serta dipenuhi dengan
tanaman-tanaman hijau juga menambah kesan asri pada kantor ini. Pada bagian
interior kantor terdiri dari beberapa ruangan yang cukup luas, seperti ruang
resepsionis, ruang karyawan, ruang meeting, dapur, serta toilet yang desain
dengan bentuk yang minimalis pula. Selain itu, terdapat area yang cukup luas
didepan kantor berlantai dua ini yang dapat digunakan untuk menempatkan
beberapa kendaraan para karyawan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar